Timnas Malaysia U-23 Kalahkan Thailand yang Bermain 10 Orang

    Timnas Malaysia U-23 Kalahkan Thailand yang Bermain 10 Orang

    SEA Games - Kesebelasan Malaysia U-23 mengukir sejarah baru dalam cabang sepakbola dalam SEA Games ke-31 di Vietnam. Diluar dugaan Harimau Malaya menerkam dominasi Gajah Perang Thailand yang hanya bermain dengan 10 orang, lantaran salah satu pemainnya terkena kartu merah.

    Dikatakan sejarah, ikwalnya Timnas U-23 Malaysia menaklukan perlawanan sengit Timnas Thailand U-23 di Grup B SEA Games 2021. Pertandingan ini berlangsung di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Sabtu (7/5/2022), malam WIB.

    Begitu memulai babak pertama, timnas Thailand U-23 mendomimasi, melalui Chakkrit dan kolega memberikan perlawanan sengit. Menit ke-10, pasukan Gajah Perang melakukan serangan balik dan membuka peluang emas lewat Ekanit.

    Namun demikian, Tim Malaysia muda mengenakan kostum berwarna kuning hitam, bermain ketat sejak awal. Mereka tampil begitu berinisiatif menyerang dan membuat Gajah Perang sedikit kesulitan.

    Kegigihan Thailand U-23 harusnya menjadi pelajaran bagi Timnas Garuda U-23, apabila masih ingin berlaga di SEA Games 31 di Vietnam.

    Timnas Thailand, baik senior hingga menjalar ke U-23 ini terkenal gigih di lapangan hijau, mampu mengendalikan permainan dan banyak menciptakan peluang. Soliditas seperti inilah yang harus dimiliki Timnas Indonesia, bukan hanya mengandalkan kecepatan, tetapi juga solid antar lini serta meminimalisir kesalahan di area sendiri. Bermain menekan bukan bertahan, jaga emosi serta bermental baja.

    Hal itu tergambar dalam kekuatan Timnas Thaland, berkat kerja kerasnya, Thailand U-23 akhirnya mampu menorehkan gol melalui sontekan manis Patrick Gustafsson di menit ke-33. Dia meliuk-liuk dan melewati dua bek Harimau Malaya muda, kemudian mencocor bola ke gawang Azri, papan skor pun berubah 1-0 untuk Thailand.

    Apesnya, setelah mencetak gol timnas Thailand U-23 harus kehilangan satu pemain, dimenit ke-42, pemain belakang Jonathan Khemdee diganjar kartu merah setelah menarik Syahir Bashah yang akan berhadapan satu lawan satu dengan kiper Thailand. Skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Gajah Perang muda di paruh waktu babak pertama.

    Memulaibbabak kedua, Harimau Malaya-Malaysia U-23 langsung tancap gas melakukan terkaman untuk menyamakan kedudukan. 

    Rupanya upaya mereka berhuah manis, di menit ke 60 Makaysia merobek gawang Thailand melalui Danial Asri. Memanfaatkan umpan manis dari Mukhairi Ajmal dan langsung mencocor bola dengan keras tepat di depan gawang tanpa terkawal. Skor pun menjadi sama kuat 1-1 dan pertandingan berjalan dengan sengit. 

    Kekurangan satu pemain membuat pertahanan Thailand pincangn di babak kedua, sehingga Harimau Malaya muda leluasa mengacak-ngacak pertahanan Gajah Perang Thailand.

    Harimau Malaya akhirnya mampu memenangkan laga secara dramatis. Memasuki masa tambahan waktu menit 90+4 Azfar Fikri mencetak gol di menit akhir. Skor pun menjadi 2-1 untuk kemenangan dramatis Malaysia U-23.

    Sea Games Malaysia Thailand
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Ridwan Kamil Puji Komitmen Gubernur Sulsel...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Owner Cafe Daeng Food dan Coffee Buka Grand Opening Cabang Daeng di Kecamatan Bangkala
    Maggot Dapat Habiskan Sampah Organik Sehari
    Pantau Pengiriman Logistik Didaerah Bencana, Kapolda Sulsel Berhasil Evakuasi Ibu Hamil  Di Kawasan Pegunungan Latimojong
    Masuk Tahapan Penyerahan Syarat Calon Perseorangan Pilkada Serentak 2024, Kordiv Teknis KPU Torut: Sampai Hari ini Belum Ada yang Konfirmasi
    Gandeng Komunitas Trail Lutrac, Polres Luwu Utara Salurkan Bantuan Korban Banjir Luwu

    Ikuti Kami